Evaluasi dan Penilaian hasil magang Pendamping Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Bandung

Evaluasi dan Penilaian hasil magang Pendamping Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Bandung. Tiga orang Aparatur Pengadilan Tinggi Bandung mengikuti Test evaluasi dan penilaian hasil magang pendamping Panitera Pengganti yang telah dilaksanakan selama 1 tahun. Tim penguji dipimpin oleh Casmaya seorang Hakim senior didampingi oleh Sri Senaningsih, Bayu Mahartoyo Sukmo, Mustafa Djafar dan Ahmad Halimuddin sebagai sekretaris Tim Penguji.

Rapat Berjenjang Kesekretariatan

Senin (10/03/2025), Bertempat di Ruang Sekretaris, Pengadilan Negeri Bandung Pengadilan Negeri Bandung melakukan Rapat Berjenjang Kesekretariatan yang dipimpin oleh Sekretaris Pengadilan Negeri Bandung, Ibu Henny Widyastuti, S.H., M.H. dan diikuti oleh Kepala Bagian Umum dan Seluruh Kepala Sub Bagian beserta jajarannya.

Rapat Persiapan Lomba Penilaian Kinerja 2025

Bandung, Jumat 07 Maret 2025,  Bertempat di Ruang Rapat Pengadilan Negeri Bandung melaksanakan Rapat Persiapan Lomba Penilaian Kinerja dan Layanan untuk Satuan Kerja. Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bapak Lingga Setiawan S.H.,M.H.

Dalam rapat tersebut membahas persiapan Lomba Penilaian Kinerja dan Layanan serta teknis pelaksanaan penilaian terhadap satuan kerja terbaik, Penilaian Kinerja dan Layanan yang akan diadakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum pada Tahun 2025 meliputi:

  1. Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP);
  2.  Administrasi Perkara dan Keuangan Perkara;
  3. Role Model Pimpinan;
  4. Role Model Panitera;
  5. Hakim Tinggi Pengawas Daerah;
  6. Layanan Hukum bagi Masyarakat Kurang Mampu (Posbakum, Prodeo, dan Sidang di Luar Gedung Pengadilan; dan
  7. Keterbukaan Informasi Publik (KIP);

Buka Puasa Bersama  Keluarga Besar Pengadilan Negeri Bandung

Rabu, tanggal 06 Maret 2025 pukul 16.30 wib, bertempat di masjid An-Nur Pengadilan Negeri Bandung diselenggarakan pemberian santunan anak yatim/dhu’afa, tausiyah Ramadhan dilanjutkan buka puasa bersama seluruh keluarga besar Pengadilan Negeri Bandung, buka puasa di maksudkan sebagai bentuk ucapan syukur kepada Allah SWT dan membina dan mempererat persaudaraan dan rasa kekeluargaan keluarga besar Pengadilan Negeri Bandung.

Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung

Ketua Pengadilan Negeri Bandung Wahyu Iman Santoso, S.H.,M.H. menghadiri Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung di Balaikota. Kamis (6/3/2025).

Hadir pada rapat tersebut.Wakil Wali Kota Bandung, Ketua Dprd Kota Bandung, Kapolrestabes Bandung, Dandim 0618/Kota Bandung, Kepala Kejaksaan Negeri Bandung, Dan Lanud Husein Sastranegara, Dan Lanal Bandung dan Ketua Pengadilan Negeri Bandung

Pencanangan dan Workshop Sosialisasi SMAP tahun 2025

Pada hari rabu tanggal 05 Febuari 2025, Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI Nomor: 12/BP/SK.PW1/II/2025, tanggal 27 Februari 2025 tentang Penunjukan Satuan Kerja Pelaksana Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) Pada Tahun 2025,Pengadilan Negeri Bandung mengikuti Undangan Pencanangan dan Workshop Program Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP)  Tahun 2025 secara daring di Ruang Media Centre Pengadilan Negeri Bandung yang diikuti oleh Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, Hakim dan Tim Teknis SMAP.

Wisuda Purnabhakti Panitera Pengganti Ibu Yeni Dedeh Kurniasih

Bandung, Jumat 28 Febuari 2025. Telah dilaksanakan Kegiatan Wisuda Purnabakti Penitera Pengganti Pengadilan Negeri Bandung, Ibu Yeni Dede Kurniasih, S.H. yang berlangsung pukul 08.00. Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Bandung, Bapak Wahyu Iman Santoso, S.H., M.H. beserta para Aparatur Pengadilan Negeri Bandung serta Panitia Penyelenggara Wisuda Purnabakti.

Ketua Pengadilan Negeri Bandung Bapak  Wahyu Iman Santoso, S.H., M.H. memimpin secara langsung prosesi purnabakti dengan melakukan pelepasan lencana Ipaspi, pemberian buket bunga dan pemberian cindera mata kepada Ibu Yeni Dede Kurniasih, S.H

Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Pengadilan Negeri Bandung Bapak Wahyu Iman Santoso, S.H., M.H. M.H. menyampaikan ucapan selamat memasuki masa purna bakti serta ucapan terimakasih atas pengabdiannya selama ini.

Munggahan Tarhib Ramadhan 1446 H

Bertempat di Masjid An Nur Pengadilan Negeri Bandung Kelas IA Khusus, Keluarga Besar Pengadilan Negeri Bandung mengadakan acara munggahan menyambut datangnya bulan Suci Ramadhan 1446 H.

Acara kemudian dilanjut dengan doa bersama yang di pandu oleh Bapak Bhudi Kuswanto , S.H.kemudian dilanjutkan dengan acara ramah tamah antar sesama warga Pengadilan Negeri Bandung.

Monitoring dan Evaluasi Kinerja bulan Febuari Tahun 2025

Bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Bandung telah dilaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Kinerja bulan Febuari Tahun 2025 Pengadilan Negeri Bandung yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Bandung, Bapak Wahyu Iman Santoso, S.H. M.H. dan didampingi oleh Waikil Ketua, Panitera Muda Pidana dan Ibu Sekretaris Pengadilan Negeri Bandung. Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh hakim dan seluruh pegawai Pengadilan Negeri Bandung.